LEARN / BLOG

Apakah sehat menghirup udara di Grogol Depok?


WRITTEN BY

nafas Indonesia

PUBLISHED

10/08/2023

LANGUAGE

EN / ID

English / Indonesia


Grogol adalah kawasan residensial di zona yang sama dengan Bedahan, yaitu Depok bagian barat. Ditinggali oleh lebih dari 26.000 jiwa, Grogol di Depok ternyata mengalami 152 hari dengan kualitas udara yang ‘tidak sehat’, khususnya untuk kelompok sensitif. Lantas, benarkah kualitas udara di Grogol seburuk itu? Yuk, kita cari tahu bersama-sama! 👀

🏘️ Polusi di Grogol lebih tinggi daripada rata-rata Depok



Jika membandingkan udara di Grogol dengan udara di Depok sejak Januari hingga Juli 2023, kualitas udara di Grogol ternyata jauh lebih buruk daripada di Depok. Dari grafik di atas, terlihat bahwa jumlah PM2.5 di Grogol (garis biru) konsisten berada di atas Depok (garis hitam), menandakan udara di Grogol lebih kotor daripada Depok. Bulan Mei hingga Juli pun terpantau sebagai periode kualitas udara tidak sehat tahun ini di Grogol.

☠️ Polusi udara di Grogol terus berfluktuasi

Mari lihat grafik kadar polusi udara di Grogol sejak Juni di bawah!

Sejak Juni hingga Juli, rupanya polusi udara di Grogol kerap meningkat secara signifikan dan melebihi 100 µg/m3, menyebabkan udara di Grogol didominasi udara tidak sehat. Bahkan PM2.5 sempat menyentuh 186,2 µg/m3 (Sangat Tidak Sehat) pada tanggal 18 Juni 2023, atau 37x di atas batas paparan tahunan WHO! 😱



Ini disebabkan oleh adanya sumber-sumber polusi (bawaan dan hiperlokal) di sekitar dan lapisan batas yang lebih rendah saat malam hari yang memicu penumpukan PM2.5 di zona bernafas di lingkungan. Konsentrasi PM2.5 akan menumpuk ini akan terbaca sebagai polusi tinggi.

Yuk, intip data polusi udara pada Juni dan Juli lalu! 👀

Ini adalah data polusi udara di Grogol pada masing-masing jam di sepanjang bulan Juni hingga Juli 2023. Dilihat dari data tersebut, warga Grogol hampir tidak punya waktu dengan kualitas udara yang sehat untuk dihirup. Dalam dua bulan terakhir, warga Grogol menghirup udara dengan rata2 tidak sehat sepanjang hari 😷



Gambar di atas adalah data per jam yang menunjukkan parah dan mengerikannya polusi udara di Grogol Sutera di bulan Juli. Hampir setiap hari, warga menghirup udara tidak sehat secara nonstop. Bahkan, tak hanya warna merah, warna ungu (warna yang menunjukkan udara ‘sangat tidak sehat’) juga terlihat di beberapa waktu. Hari dengan kualitas udara Sangat Tidak Sehat kerap terjadi saat menjelang pagi hari.

Bahkan, jika dibandingkan, menghirup udara di Grogol dengan kualitas udara yang seburuk itu setara dengan menghisap 455 batang rokok! 🚬



Selain itu, hasil penelitian gabungan antara Nafas dan perusahaan telemedis lokal di Jabodetabek pada Juni hingga Agustus 2022 menyatakan bahwa jumlah konsultasi terkait serangan asma naik 2x lipat dalam 10-17 jam saat PM2.5 berada di kategori Tidak Sehat untuk Kelompok Sensitif 🚩

Dari penjelasan data-data tersebut, akhirnya dapat disimpulkan bahwa tingkat polusi udara di Grogol sangat tinggi dan memprihatinkan. Adanya sumber polusi (hiperlokal dan bawaan) di lokasi tersebut dapat menjadi salah satu faktor yang memengaruhi buruknya udara di Grogol ☝🏻

🤷🏻‍♀️ Mungkinkah kita bisa terhindar dari paparan polusi udara?

Warga Grogol tak perlu panik! Tentu, banyak hal bisa dilakukan untuk mencegah diri dan orang yang kita cintai dari polusi udara yang berbahaya. Tips berikut patut dilakukan dan dibiasakan untuk mengurangi paparan polusi udara:

1) Mulai kebiasaan hidup sehat dengan mulai memantau kualitas udara. Unduh aplikasi nafas dan cek kualitas udara secara rutin akan membantu kamu untuk tahu kualitas udara terbaru di daerahmu, dan tahu apa yang harus kamu lakukan.

2) Favoritkan lokasi penting untuk mempermudah pengecekan, seperti lokasi tempat tinggal, lokasi sekolah anak, atau lokasi lain yang sering kamu kunjungi.

3) Kenakan masker saat keluar rumah. Sebaiknya, gunakan tipe respirator seperti N95.

4) Ikuti rekomendasi Nafas lainnya, misalnya tutup ventilasi dan gunakan air purifier dengan HEPA filter untuk membantu membersihkan udara saat kualitas udara buruk.